Kiat Mengatasi Kejenuhan

Sebagai manusia pada umum nya, dalam beberapa situasi pasti akan mengalami kejenuhan terhadap situasi tertentu dan hal tersebut merupakan hal yang wajar. Secara pribadi, sebagai seorang mahasiswa saya tentunya mengalami hal tersebut juga dalam dunia perkuliahan. Jadwal kuliah yang begitu padat, tugas yang hampir tiap hari bertambah dari mulai tugas di kelas sampai tugas rutin praktikum merupakan hal yang saya alami dan mungkin semua mahasiswa alami di bangku kuliah. Hal tersebut kadang membuat saya mencapai titik jenuh dalam bangku kuliah dengan rutinitas tersebut,akan tetapi semua itu merupakan konsekuensi dan merupakan kewajiban sebagai mahasiswa yang harus dijalankan.
 Sebagai seorang mahasiswa tentunya dituntut untuk berpikir kritis dan  menyelesaikan masalah kejenuhan tersebut dengan kepala dingin bukan dengan cara menghindari semua tugas-tugas kuliah tersebut,karena dengan menghindari itu semua sebenarnya akan menambah masalah dan kejenuhan tidak akan menyelesaikan masalah tersebut. Setiap orang memiiliki cara sendiri-sendiri untuk menghilangkan kejenuhan yang menghampiri dirinya, saya pribadi apabila berada dalam situsai jenuh akan melakukan hal-hal berikut ini yang saya yakini akan menghilangkan kejenuhan saya dalam perkuliahan.
1.    Mencari kegiatan diluar tugas perkuliahan
Mencari kegiatan yang tidak ada hubungan nya sama sekali dengan dunia perkuliahan adalah hal pertama yang saya lakukan jika dalam posisi jenuh dalam dunia perkuliahan, salah satu nya mengembangkan hobi seperti lari, futsal, bersosialisasi dengan teman dan lain-lain tanpa membicarakan tentang perkuliahan sama sekali. Kegiatan seperti ini membuat saya rileks dan menjauhkan pikiran sejenak dari kejenuhan.

2.    Menjauhkan gadget untuk sementara waktu
Dengan melakukan hal ini membuat saya tidak terpaku pada handphone atau laptop dan lebih menikmati hal-hal yang tidak ada pada gadget dan tidak perlu khawatir tentang email yang masuk untuk tugas dan lain sebagainya.

3.    Istirahat yang cukup
Setelah sebelum nya berkutat dengan tugas-tugas kuliah dan lainnya yang tak jarang memakan waktu tidur dan merusak pola tidur maka untuk mengatasi nya adalah dengan istirahat yang cukup dan ketika sudah melakukan hal ini maka kejenuhan akan segera hilang.



Itulah beberapa hal yang saya lakukan apabila terjebak dalam situasi yang menjenuhkan dan setelah melakukan hal tersebut maka perasaan rileks pun akan muncul dan motivasi untuk melakukan kewajiban yang harus dilakukan menjadi lebih tinggi dan kualitas dalam mengerjakan tugas-tugas kuliah pun akan lebih optimal.

0 comments:

pendapat anda tentang blog ini?

Popular posts

Followers

Powered by Blogger.

Copyright © / HarizFadillahMuslim

Template by : Urang-kurai / powered by :blogger