Seperti yang kita ketahui bersama bahwa kota Jakarta adalah salah satu kota besar di Indonesia yang juga merupakan Ibu Kota negara,yang di dalam nya menjadi pusat kegiatan bisnis dan sosial di Indonesia.Oleh karnena itu sudah pasti Jakarta merupakan salah satu kota terpadat di Indonesia karena kebanyakan orang dari daerah /kota lain merantau dan mengadu nasib di ibu kota ini.Oleh sebab itu, Jakarta juga memiliki banyak sekali masalah sosial yang di timbulkan.
Masalah sosial yang pertama adalah kemacetan."macet" adalah suatu hal yang wajar di DKI Jakarta,setiap jam masuk kerja/jam pulang kantor adalah saat-saat di mana hampir semua ruas jalan di Jakarta padat oleh kendaraan bermotor,bisa anda bayangkan bagaimana padat nya jakarta bila setiap orang memakai kendaraan pribadi masing-masing.Kemacetan ini lah yang membuat kita para pengguna jalan terkadang merasa kesal karena hanya untuk menuju ke kantor/sekolah pun butuh perjuangan yang tidak mudah.Sebenarnya PemProv DKI Jakarta pun sudah mulai memikirkan bagaimana cara nya untuk mengurai kemacetan di Jakarta,sarana transportasi umum pun sudah mulai di buat untuk mencegah kemacetan di Jakarta, seperti TransJakarta misal nya,dengan ada nya TransJakarta sebenar nya masyarakat sudah tidak perlu lagi untuk membawa kendaraan pribadi untuk menuju sekolah/kantor.Tapi apa kenyataan nya? masih banyak saja warga yang memilih menggunakan kendaraan pribadi karena belum mencukupi nya bus TransJakarta yang beroprasi dan interfal waktu kedatangan bus pun terkadang terlalu lama.Tidak hanya TransJakarta,moda transportasi lain seperti kopaja dan angkot pun jauh dari kata nyaman untuk para pengguna kendaraan pribadi beralih ke moda transportasi umum.Pemerintah DKI Jakarta seharus nya lebih tegas dan lebih bijaksana lagi dalam mengkoordinir moda transportasi umum,karena apabila transportasi umum sudah dapat di katakan nyaman,maka para pengguna kendaraan pribadi sudah pasti beralih ke moda transportasi umum dan sudah pasti Jakarta terbebas dari kemacetan.
Tidak hanya kemacetan,Polusi udara pun menjadi masalah sosial yang ke dua.Udara di Jakarta sudah bisa dikatakan tidak sehat,hanya sedikit pohon hijau yang berada di tengah kota,dan selebih nya hutan beton lah yang menjadi pemandangan di kanan dan kiri jalan.ditambah dengan asap kenalpot kendaraan yang beracun,khusus nya kopaja yang anda tahu sendiri betapa pekat nya gas buang yang di hasilkan,membuat udara sangat tidak sehat.Penghijauan kembali pun harus di lakukan,minimal pada setiap halaman rumah di Jakarta menanam sebuah pohon,sudah dapat mengurangi beberapa persen polusi yang ada di Jakarta ini,tetepi memang sulit untuk mewujudkan hal tersebut,butuh kesadaran dari setiap individu untuk melakukan nya.
Yang ketiga adalah kemiskinan,menurut Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta,363.420 orang atau 3,75% dari penduduk jakarta berada di bawah garis kemiskinan.Suatu hal yang miris memeang begitu banyak nya saudara kita yang masih hidup dalam keterbatasan,hal ini juga disebabkan banyak nya warga pendatang yang mengadu nasib di Jakarta dan kebanyakan dari mereka hanya bermodalkan nekat saja."Ibu Kota lebih kejam dari Ibu tiri" menurut saya ungkapan tersebut tidak salah,karena apabila hanya bermodalkan nekat saja tanpa ada nya keahlian,seorang perantau hanya akan menemui kesulitan,dan sebagian kecil hanya akan tinggal di kolong-kolong jembatan karena tidak memiliki dana cukup untuk pulang ke kampung halaman nya.
Yang berikut nya adalah masalah kriminalitas.Di Jakarta tingkat kriminalitas sangat tinggi dikarenakan tuntutan hidup seseorang yang tidak memiliki lagi keahlian dan sudah putus asa mencari jalan yang halal untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari nya,mencuri adalah suatu hal yang mereka anggap halal demi untuk mencari uang.Aparat Kepolisian pun sudah bekerja maksimal untuk membrantas krminalitas di Jakarta, akan tetepi, nampak nya para pelaku kriminalitas terkadang lebih nekat dan terkadang tidak segan-segan melukai korban nya dengan senjata tajam atau bahkan senjata api.
'Sampah'.Masalah yang tidak pernah ada jalan keluar nya sampai saat ini, setiap hari nya kurang lebih 650 ton sampah baru datang ke TPA-TPA di Sekitar jakarta yang di hasilkan oleh sampah rumah tangga,restauran dan pabrik.Menumpuk dan semakin menumpuk lah sampah di Jakarta tanpa ada tindakan yang berarti untuk mengatasi nya.Hanya membakar sampah tersebut dan sudah pasti asap dari hasil pembakaran sampah tersebut menjadi gas beracun yang menambah polusi di Jakarta.
Dengan ada nya kesadaran dari setiap Individu mungkin saja masalah-masalah di atas bisa di minimalisir atau mungkin di hilangkan, contoh nya masalah kemacetan, seperti yang saya katakan di atas,apabila setiap individu sadar akan lebih baik nya menggunakan transportasi umum,maka kemacetan pun mungkin akan sedikit berkurang.Dan pada masalah kriminalitas,kita sepatut nya lebih waspada agar dapat terhindar dari tindak kriminalitas.
Masalah-masalah sosial di atas hanya lah sebagian kecil masalah yang ada di Jakarta dan kota-kota besar lain nya di Indonesia,dengan ada nya kedisiplinan mentaati peraturan dan ada nya kesadaran dari setiap individu lah yang dapat mengatasi semua masalah tersebut.
Selesai
Masalah Sosial di Ibu Kota
pendapat anda tentang blog ini?
Popular posts
-
Listing Program /* * To change this template, choose Tools | Templates * and open the template in the editor. */ package penjualan;...
-
1.SDM dan Organisasi SDM atau sumber daya manusia adalah proses penanganan masalah pada perusahaan yang memiliki ruang lingkup mulai dari...
-
PT. Datacomm Diangraha adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang Teknologi Informasi khususnya pada bidang system jaringan yang memi...
-
Motivasi adalah perubahan energi dalam diri seseorang yang ditandai dengan timbulnya perasaan dan reaksi untuk mencapai tujuan, maka dari ...
-
Listing Program import java.util.Scanner; public class Pertanggalan { public static void main (String args []){ ...
-
Kali ini saya akan menuliskan kembali game yang kelompok kami buat yaitu "Game Batu, Gunting, Kertas Berbasis Java Menggunakan NetBea...
-
Sebagai manusia pada umum nya, dalam beberapa situasi pasti akan mengalami kejenuhan terhadap situasi tertentu dan hal tersebut merupakan h...
-
Sebagai mahasiswa tingkat akhir, tentunya setelah lulus nanti mendapatkan sebuah pekerjaan yang sesuai dengan jurusan dan passion selama d...
-
Sejarah internet,web dan arsitektur web · Sejarah Internet Internet pada awal nya di desain bukan untuk kepentingan pub...
-
Pada tugas kali ini saya akan mencoba membuat rencana bisnis yang bergerak pada bidang TIK. Saya memilih bisnis Software House, mengingat k...
0 comments:
Post a Comment